Minggu, 26 September 2010

The Last Exorcism : Pengujian Iman Seorang Pendeta



Oleh  :   Handi Budiman




Hampir saja saya memutuskan untuk tidak menonton film ini karena jenuh dengan film bertema serupa. Ironis, film ini justru membawa sesuatu yang baru dan segar untuk film bertema eksorsisme. Tahun lalu, saya dikejutkan dengan rilisnya film “Paranormal Activity”, sebuah film dokumenter horor yang sederhana namun mampu membawa pikiran saya ke atmosfer paranoid tingkat tinggi. Jika “Paranormal Activity” melihat dari sudut pandang keluarga yang diganggu oleh setan, maka “The Last Exorcism” melihat dari sudut pandang seorang pendeta yang terbiasa melakukan ritual pengusiran setan atau eksorsisme.
Bagian awal film mengisahkan sosok Pendeta Cotton Marcus (Patrick Fabian) di mata keluarga dan umatnya. Saya sangat menyukai bagian ini karena penyajiannya yang terkesan apa adanya dan tidak dibuat-buat. Bahkan, unsur komedi yang diselipkan di beberapa adegan wawancara sangat mengena. Selain itu, akting Patrick Fabian terlihat sangat natural.
Dalam film ini dikisahkan bagaimana Pendeta Marcus yang sebenarnya tidak mempercayai kasus dan ritual eksorsisme namun harus tetap menjalankannya sebagai tuntutan profesi, dihadapkan dengan sebuah kasus yang mungkin menguji imannya sebagai seorang Hamba Tuhan. Mampukah ia menyelesaikan kasus Nell, putri dari seorang petani bernama Louis Sweetzer di Louisiana yang diduga kerasukan setan Abalam? Anda akan menemukan jawabannya dalam ending film berdurasi 99 menit yang layak tonton ini. 


Score               :           7,5  /  10


Tidak ada komentar:

Posting Komentar